Sunday, May 14, 2017

Cara Mengatasi Kipas Laptop Yang Mati Mendadak

Kipas Laptop
Kipas Laptop.jpg
Hallo jumpa lagi dengan saya Alvin Info. Dalam tulisan saya kali ini  akan membahas tentang Cara Mengatasi Kipas Laptop Yang Mati Mendadak.  Pasti anda bertanya koq bisa diblog ini membahas tentang hal ini? Bukankah yang membahas tentang masalah ini hanya orang yang benar-benar memahami tentang komputer termasuk hardware dan softwarenya? Ya bisa dong..heheheh. sabar..sabar. Memang benar saya bukanlah seorang pakar komputer atau IT dalam bidang komputer, namun tulisan ini saya buat berdasarkan pengalaman saya sendiri ketika kipas laptop saya tiba-tiba berhenti mendadak.
Dan seperti judul dari tulisan saya kali ini tentang Cara Mengatasi Kipas Laptop Yang Mati Mendadak  bahwa awalnya sebelum saya melakukan hal ini sendiri saya mencobanya dengan membaca beberapa artikel dari berbagai sumber di internet  tentang Cara Mengatasi KipasLaptop Yang Mati Mendadak  saya tidak merasa yakin bahwa saya bisa, namun karena keberanian dan ketekunan perlahan namun pasti  saya mencoba melakukannya sendiri dan pada akhirnya berhasil.  Maka berdasarkan pengalaman tersebut saya akan mencoba membaginya dengan sahabat semuanya dan mudah – mudahan dapat membantu.
Sebelum ke tempat kejadian perkara hehehe, ada beberapa informasi yang harus diketahui tentang alasan mengapa kipas laptop anda mati mendadak : 

  • Motherboard sudah tidak mampu untuk menahan panas di laptop anda.Kipas pada motherboard tidak mampu menahan Panas sehingga panas pada laptop anda tidak mampu membuangnya keluar sehingga panas dari laptop tersebut tetap mengendap pada motherboard (papan induk)  laptop anda.  
  • Kipas laptop anda jarang atau tidak pernah dibersihkan akibatnya kipas laptop mengalami perputaran yang  tidak sempurna dan secara otomatis kipas tidak bekerja secara maksimal untuk mendinginkan ruang mesin laptop anda.  
  • Saran : rajin-rajinlah untuk membersihkan kipas laptop, jangan menggunakan atau menyalakan laptop diatas kasur atau bantal  anda karena ruang udara untuk mendinginkan  mesin laptop  akan tertutup sehingga mengakibatkan panas yang berlebih pada ruang mesin (motherboard) laptop anda.
       Cara mengatasinya :
      Buka casing laptop anda dengan hati – hati. Setelah itu anda akan melihat pada board ada

      3 kabel yang warnanya berbeda.
  • kabel merah            : tegangan postif 
  • kabel hitam              : ground 
  • kabel kuning            : sinyal pemberi status pada motherboard saat  kipas sedang berputar
    Selanjutnya yang harus dilakukan adalah tinggal mencabut kabel tegangan positif (kabel merah) dari board putih  lalu kita pindahkan ke positif 5volt usb dan kipaspun berjalan dengan sempurna kemudian membuang udara panas dari pendingin tersebut.

Pertanyaannya :
Apakah semua jenis laptop/notebook memiliki jenis dan warna kabel yang sama? tentu tidak karena semua jenis dan merk laptop pasti memiliki warna yang berbeda dan berbeda pula cara mengatasinya.  
Sekali lagi saya sangat berkeyakinan bahwa  banyak sesepuh atau pakar IT yang benar-benar memahami tentang masalah ini. Dan untuk kekurangan dari informasi pada tulisan  ini silahkan tinggalkan komentarnya  pada halaman komentar dibawah ini. Maklum masih belajar. Terimakasih.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Comments